• Latest News

    Jumat, 23 November 2018

    Aparatur Desa Karangraja terindikasi potong dana PKH sebesar Rp50 ribu tunai ( Bagian.1)

    Lampung Selatan_Dana bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) adalah untuk bantuan yang diberikan kepada masyarakat yang di klasifikasikan tidak mampu guna mengurangi angka kemiskinan, guna membantu meningkatkan tarab hidup , meningkatkan sumber daya manusia, serta di harapkan dapat merubah perilaku masyakat yang berada di dalam garis kemiskinan agar bisa menjalani hidup yang layak.
    Akan tetapi program yang di harapkan Pemerintah tersebut harus cederai oleh oknum jajaran Desa Karang Raja Kecamatan Merbau Mataram .

    Oknum jajaran aparat Desa Karang Raja di duga telah memotong langsung setiap penerimaan dana PKH sebesar Rp 50.000'-

    Menurut warga penerima bantuan tersebut uang yang di dapat mereka selalu berkurang Rp 50.000'-setiap pencairan dari tahap satu sampai dengan tahap empat. Hal tersebut juga di benarkan oleh beberapa kepala dusun (KADUS) .
    saat di komfirmasih oleh media skm buser-online buser kepala dusun membenarkan bahwa uang bantuan tersebut sudah berkurang Rp 50.000'- dalam setiap pencairan.
    Menurut kepala dusun diri nya tidak pernah merasa memotong atau meminta uang kepada keluarga penerima manfaat,akan tetapi uang tersebut di serahkan oleh JW selaku jajaran Desa sudah berkurang Rp 50.000 dari jumlah yang sudah di tetapkan oleh Pemerinta. Masih menurut kepala dusun JW memberi uang diri nya sebesar Rp 20.000/orang yang mendapat bantuan PKH dan itu juga harus di bagi kepada dua orang RT nya.
    sedangkan Yang  Rp 30.000 untuk pihak Desa.
    " sebenarnya, kami tidak pernah memotong uang dari setiap penerima bantuan , tapi bantuan tersebut sudah di potong pihsl Desa, dengan jumlah Rp 50 ribu, dari sejumlah yang di potong itu, diserahkan kepada kami sebesar Rp 20 ribu,  itu yang kami bagi dengan RT " jelas salah satu kepala Dusun .

    Saat di konfirmasih oleh Tim skm buser-online buser via whatsapp JW selaku jajaran aparatur Desa Karang Raja dirinya membantah melakukan pemotongan, akan tetapi itu adalah biaya pengurusan, menurut JW banyak warga penerima yang minta diuruskan .
    " itu bukan di potong. Tapi biaya pengurusan ,Tapi jiks mereka mau urus sendiri ya silahkan" jelas JW ,melalui pesan whatsapp nya. (Sumbet: Amin/Onlinebuser)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Aparatur Desa Karangraja terindikasi potong dana PKH sebesar Rp50 ribu tunai ( Bagian.1) Rating: 5 Reviewed By: justitia news